TALKSHOW START UP FOR GENERATION 4.0

Latar Belakang Kegiatan

          Dalam menghadapi persaingan usaha yang semakin kompleks dan persaingan ekonomi global, maka kreativitas menjadi sangat penting untuk menciptakan keunggulan kompetitif. Dunia bisnis memerlukan sumber daya manusia kreatif dan inovatif. Khususnya untuk kalangan generasi muda di Indonesia, dengan menciptakan suatu usaha baru yang memang selain dapat bermanfaat bagi diri sendiri namun mempunyai value added bagi orang lain.

Generasi muda harus dibimbing sejak dini untuk mengembangkan kepemimpinannya terlebih di bidang kewirausahaan. Hal inilah yang nantinya dapat mengembangkan potensi soft skill yang dimiliki. Dengan adanya era industri 4.0 merupakan sebuah tantangan sekaligus peluang bagi generasi muda dalam mengembangkan potensi berwirausaha. Dengan adanya hal ini Pusat Pengembangan Kewirausahaan Universitas Mercu Buana mengadakan Talkshow Kewirausahaan dengan tema “Start Up For Generation 4.0” sebagai bentuk kegiatan yang bersifat edukatif mengenai bagaimana cara memulai dan mengembangkan bisnis start up dalam era industry 4.0.

 

Waktu Kegiatan

Tanggal                        : 28 Maret 2019

Hari                             : Kamis

Tempat                       : Auditorium Prof. Harun Zain Gd. BD lt.3

Universitas Mercu Buana

Jalan Meruya Selatan No. 1 Kembangan

Tema Kegiatan

“Start Up for Generation 4.0”

 

Tujuan Kegiatan

Untuk mendukung para mahasiswa dalam memulai dan mengembangkan bisnis atau usaha yang akan mereka jalankan dan memberi wawasan luas bagaimana cara membangun start up dalam era indusri 4.0.

 

Panitia Pelaksana Kegiatan

Ketua Pelaksana                                        : Dr. Wachyu Hari Haji

Pembicara                                                  : Rigel Pawalo

 

Peserta Kegiatan

  • 85 Mahasiswa/i Universitas Mercu Buana

 

Pelaksanaan Kegiatan

Pelaksanaan Acara ini dibuka oleh : Dr. Wachyu Hari Haji, dan pembicara Rigel Pawalo Founder dan CEO Tokowadah

 

Rundown acara :

Waktu Acara
08.00 – 08.45 Registrasi Peserta
08.45 – 08.50 Pembukaan
08.50 – 08.55 Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya
08.55 – 09.00 Menyanyikan lagu Mars UMB
09.00 – 09.15 Sambutan oleh Tim Inkubator Bisnis Univ. Mercu Buana, Bapak Indra Ranggadara, S.IKom, MT
09.15 – 09.25 Foto bersama sekaligus pemberian cinderamata
09.25 – 10.25 Materi oleh Dr. Wachyu Hari Haji (Kepala Pusat Pengembangan Kewirausahan)
10.25 – 11.25 Materi oleh Rigel Pawalo (Founder dan CEO Tokowadah)
11.25 – 12.00 Sesi Tanya jawab
Selesai

 

Rangkaian Acara

 

Sambutan Tim Inkubator Bisnis Univ. Mercu Buana, Bapak Indra Ranggadara, S.Kom,   MT di acara Talkshow Start Up For Generation 4.0

 

Foto dan pemberian cinderamata oleh Kepala Pusat Pengembangan Kewirausahaan UMB Dr. Wachyu Hari Haji kepada pembicara, Rigel Pawalo di damping Bapak Indra Ranggadara, S.Kom, MT.

 

 

Suasana acara talkshow, para peserta sangat antusias untuk mendengarkan materi yang disampaikan oleh Dr. Wachyu Hari Haji

 

Materi Talkshow sedang dibawakan oleh Rigel Pawalo selaku Founder dan CEO Toko Wadah

 

    Sesi tanya jawab tentang materi yang disampaikan oleh Rigel Pawalo

0 Comments

Leave a Reply

XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>